Tiga hari setelah dibukanya Disaster Victim Identification (DVI) di Polres Banjarnegara, Posko DVI masih didatangi dua keluarga yang diduga korban Mbah Slamet, Jumat (7/4/2023). Kedua keluarga itu yakni keluarga korban Irsyad dan keluarga Suheri asal Kabupaten Pesawaran, Provinsi Lampung.
Kedua keluarga korban Mbah Slamet asal Lampung itu mendatangi Pos DVI sejak pukul 08.00 WIB. Tim DVI langsung mengambil sampel DNA untuk melengkapi proses identifikasi.
Sebelumnya, terungkap identitas dua korban Mbah Slamet, yakni pasangan suami istri Irsyad-Wahyu Triningsih dan pasutri Suheri dan Riani yang berasal dari Lampung.
Kedua pasutri disebut saling mengenal dan bersahabat. Pihak keluarga menyebut, mereka terakhir kali berkomunikasi dengan korban pada September 2021.