NEWSTICKER

Bripka AS Diduga Tewas Tak Wajar, Keluarga Lapor Bareskrim

N/A • 24 March 2023 17:46

Kuasa hukum keluarga Bripka AS mendatangi Gedung Bareskrim Polri, Jakarta untuk melaporkan kejanggalan meninggalnya Bripka AS, Jumat (24/3/2023). Bripka AS merupakan anggota Satlantas Polres Samosir, Sumatra Utara yang diduga meninggal tak wajar usai terjerat kasus penggelapan dana pajak di Kantor Samsat Pangunguran. 

Pelaporan ke Bareskrim Polri ini dilakukan karena hingga kini pihak Polda Sumatra Utara belum juga memberikan tanggapannya terhadap surat pelaporan yang dikirim pada 17 Maret 2023.
Pihak keluarga juga mendesak agar Kapolri memberikan atensi atas kasus kematian tak wajar yang dialami oleh Bripka AS.

Keluarga Bripka AS juga menyurati Komisi III DPR RI, Kompolnas, Menko Polhukam hingga ke Komnas HAM sebagai upaya perlindungan hukum. Pihak keluarga menilai, kematian Bripka AS bukanlah bunuh diri.

Tim kuasa hukum keluarga Bripka AS juga mendesak agar Polri membentuk tim khusus untuk mengungkap kasus penggelapan pajak serta kematian tak wajar yang menimpa Bripka AS.
(Muhammad Ali Afif)